Hanya kepada Engkaulah kami menyembah dan Hanya kepada Engkaulah kami mohon pertolongan

Minggu, 12 Juni 2011

Weits..Iran Siap Rangkul Erat Rusia










Menteri Luar Negeri Iran Ali Akbar Salehi menyatakan kesiapan Republik Islam Iran untuk meningkatkan kerjasama bilateral dengan Rusia di berbagai bidang. Salehi mengatakan, kedua negara berencana untuk menjadi tuan rumah bagi komisi bersama urusan ekonomi dalam waktu dekat. 
Ditambahkannya, langkah itu sebagai upaya untuk meningkatkan kerjasama di bidang ekonomi. Salehi membuat pernyataan dalam pertemuan dengan Menteri Komunikasi Rusia Igor Shchegolev di ibukota Iran, Teheran pada hari Rabu (8/6), menurut pernyataan Kementerian Luar Negeri Iran.
Kedua pihak membahas mekanisme untuk meningkatkan kerjasama di berbagai bidang, termasuk teknologi, pariwisata dan ekonomi. Mereka juga sepakat bahwa tingkat perdagangan bilateral saat ini, memiliki potensi untuk ditingkatkan.
Iran dan Rusia memiliki hubungan bersahabat dan telah menandatangani banyak perjanjian di berbagai bidang dalam beberapa tahun terakhir. Pada April 2010, Teheran dan Moskow menandatangani nota kesepahaman untuk mengembangkan telekomunikasi bersama dan kerjasama komunikasi. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar