Hanya kepada Engkaulah kami menyembah dan Hanya kepada Engkaulah kami mohon pertolongan

Selasa, 01 Maret 2011

Tersengat Listrik, 16 Orang Tewas Bersamaan

Pita-pita yang tersangkut itu diduga memiliki unsur logam.

Sedikitnya 16 orang tewas di Brazil Selatan saat berlangsungnya pesta pra-karnaval. Kejadian bermula saat ketika kabel listrik meledak tepat di atas truk yang mengangkut para peserta pesta yang sedang bersuka ria.

Hal itu disampaikan petugas pemadam kebakaran Minasi Gerais, Brazil Selatan, seperti dilansir CNN, Senin, 28 Februari 2011. Insiden fatal itu terjadi pada Minggu malam waktu setempat selama perayaan di Bandeira do Sul, yang berjarak sekitar 190 mil sebelah utara Sao Paulo.

Petugas menduga, salah penyebab utama meledaknya kabel listrik karena banyaknya gulungan pita yang dilempar ke udara dan tersangkut di untaian-untaian kabel listrik. Menurut petugas pemadam kebakaran, pita-pita yang tersangkut itu diduga memiliki unsur logam.

Kabel yang putus dan meledak itu menghantam 'electrico trio', sebuah truk yang digunakan dalam perayaan karnaval, yang dilengkapi dengan speaker. terkadang, truk itu juga mengangkut rombongan grup band bagian bak terbukanya.

Korban tewas tidak hanya para penumpang di atas truk, tapi juga mereka yang berada di sekitar jalan raya. "Beberapa para peserta pesta lainnya mengalami luka serius. Ada pula korban luka akibat tegangan tinggi itu," kata petugas pemadam kebakaran.

Enam belas orang dinyatakan meninggal di tempat kejadian. Mereka yang mengalami luka langsung dibawa ke rumah sakit dalam kondisi kritis. Hingga kini tidak diketahui berapa banyak korban yang terluka.

Sumber: http://bit.ly/dWNzVQ

Tidak ada komentar:

Posting Komentar