Hanya kepada Engkaulah kami menyembah dan Hanya kepada Engkaulah kami mohon pertolongan

Jumat, 12 November 2010

Empat Makanan Bermanfaat untuk Pria

Jus tomat

Menurut penelitian dari Universitas Harvard ditemukan bahwa pria yang makan dua sampai empat kali seminggu berisiko 35 persen lebih rendah untuk kena kanker prostat dibanding pria yang tidak pernah makan tomat. Untuk pencegahan yang lebih baik, tomat lebih bagus dikonsumsi tanpa dibuat jus.


Brokoli

Studi di Universitas Harvard menemukan pula bahwa pria yang makan lima sajian atau lebih brokoli per minggu berkurang risikonya sampai 50 persen untuk kena kanker kandung kemih, dibanding pria yang jarang makan brokoli.

Selai Kacang

Olesan selai kacang di roti setiap pagi bisa mengurangi risiko kena penyakit jantung. Kacang, memang berlemak, tetapi menurut American Heart Association, lemak dalam kacang adalah lemak jenis tak jenuh tunggal yang baik untuk kesehatan. Para peneliti memprediksikan bahwa kacang dapat mengurangi risiko kena penyakit jantung.

Semangka

Buah ini mengandung mineral dan potasium tinggi. Penelitian menunjukkan bahwa makanan yang kaya potasium dapat mengurangi risiko terkena penyakit tekanan darah tinggi dan stroke. Lebih meyakinkan lagi, baru-baru ini Food and Drug Administration di Amerika Serikat telah mengizinkan klaim kesehatan bahwa makanan kaya potasium bisa mengatasi penyakit darah tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar