Hanya kepada Engkaulah kami menyembah dan Hanya kepada Engkaulah kami mohon pertolongan

Rabu, 27 Oktober 2010

AMANKAH ANAK ANDA BERMAIN



Salah satu dari saat-saat yang menyenangkan bagi anak adalah pergi ke taman bermain. Tetapi terkadang saat bermain di taman bermain bisa membuat anak menjadi trauma karena tidak jarang anak mengalami cedera serius sewaktu ia asyik bermain. Karena itu, orangtua perlu memperhatikan hal-hal penting agar anak tidak mengalami cedera. Hal-hal itu diantaranya adalah:

1. Keadaan sekeliling taman bermain anak-anak.
Tak jarang taman bermain masih kurang aman bagi anak-anak. Coba tengok apakah taman bermain bebas dari pecahan kaca, tutup botol yang tajam, atau benda-benda lain yang sekiranya dapat melukai anak. Perhatikan pula apakah sekiranya ada tumbuhan atau binatang yang dapat mencelakakan anak, seperti akar pohon besar atau ulat berbulu.

2. Permainan anak.
Lihatlah apakah permainan anak cukup aman bagi mereka. Periksalah dengan cermat, apakah alat permainan anak ada bagian-bagiannya yang berkarat, tangga papan luncur ada yang patah, pegangan tangan yang sudah rusak, dan sebagainya. Perhatikan apakah alat permainan anak sudah terletak di tempat yang benar, yaitu di atas pasir atau rumput, karena di tempat yang kasar seperti aspal dapat membuat anak mudah terluka.

3. Pakaian dan alas kaki anak
Sewaktu bermain, sebaiknya anak mengenakan pakaian dan alas kaki senyaman mungkin yang tidak mengganggu gerak tubuhnya. Jangan biarkan anak memakai pakaian yang terlalu longgar atau terlalu ketat. Perhatikan pula apakah ada benang yang menjulur atau tali sepatu yang belum diikat yang dapat membuat anak terjatuh.

4. Sesuaikan alat permainan anak dengan usianya
Orangtua perlu mengenal dengan baik, mana alat permainan yang cocok untuk anaknya. Anak yang koordinasi geraknya sudah baik membutuhkan alat permainan yang berbeda dengan anak yang gerak motoriknya belum terkoordinasi dengan baik (biasanya perbedaan itu terletak pada anak di bawah dan di atas usia balita). Anak usia di bawah 2 tahun, sebaiknya tidak dibiarkan bermain di taman bermain sendiri, karena koordinasi geraknya masih belum baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar